Bagaimana Cara Mass Update Tambah Produk Shopee dengan CSV / Excel

Hi Kak, Anda ada jual barang di marketplace? Salah satu Market Place yang lagi nge-top dan banyak digunakan saat ini adalah Shopee. Tas.ID punya sebuah tips di Shopee yang membuat upload produk menjadi cepat dan singkat, yaitu fitur Mass Update Produk. Dimana kita dapat mengupload ratusan produk sekaligus dalam waktu sekejap. Namun karena keterbatasan panduan yang tersedia, kali ini penulis GIC akan mencoba membahas secara detail bagaimana cara mass update produk Shopee dengan CSV / Excel. 

Sebelumnya, pastikan terlebih dahulu toko Anda sudah terdaftar di program Gratis Ongkir di Shopee, dan sudah upload dokumen identitas berupa KTP. Jika belum terdaftar, bisa ikuti tautan ini. Jika sudah, silahkan lanjut ke Step 1

Step 1 – Klik Produkku

dan setelah itu klik tombol Mass Update > Tambah Produk, akan muncul halaman berikut :

Step 2 – Pilih File Excel / CSV Auto Upload

Pilih File Excel Auto Upload yang Anda unduh di halaman Katalog. Setelah itu klik tombol Ubah dan akan muncul List produk yang akan diupload seperti tampilan di bawah ini :

Step 3 – Atribut

Bagian ini Anda harus input manual seperti berikut ini :

  • Merk : pilih Tidak ada Merk
  • Bahan : pilih Kulit Sintetis
  • Ukuran : isi Sesuai Deskripsi
  • Asal : pilih Impor

Step 4 – Pilihan Kurir dan Gambar Produk

Jika tampilan yang muncul seperti itu, artinya sudah benar tinggal klik Simpan Produk Di Halaman ini dan lanjut ke tahap selanjutnya.

Halaman ini merupakan Fitur Pengiriman yang diaktifkan. Di File Auto Upload yang kami buat, biasanya kami aktifkan 3 fitur pengiriman yaitu JNE, J&T dan POS Indonesia. Jika Anda ingin tambah / kurangi Fitur Ongkir, bisa request ke CS kami 🙂 Jika sudah benar, silahkan klik tombol Simpan Produk Di Halaman Ini dan akan muncul halaman gambar produk.

Jika gambar produk tampil dengan baik di halaman ini, klik lagi tombol Simpan Produk Di Halaman Ini untuk tahap akhir Mass Upload.

Step 5 – Final Mass Update Produk Shopee

Klik tombol Upload Semua, dan tunggu prosesnya selesai. Biasanya jika upload 50 produk, dibutuhkan waktu 1-2 menit. Setelah prosesnya selesai, Anda akan melihat produk – produk yang baru diupload di halaman Produkku Shopee.

Sekian artikel cara Mass Upload Produk Shopee ini dibuat, semoga dapat membantu ya Kak. Jika Anda mengalami kendala, bisa klik pertanyaan di bagian komentar di bawah ini. Admin kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk menjawab semua pertanyaan yang masuk. Happy Selling ya kak ^^

UPDATE : 1 September 2017
Jika product yang akan diimport adalah item restok dan di Toko Shopee Anda sudah ada, harap hapus terlebih dahulu dari file CSV untuk mencegah produk duplikat ( karena sangat dilarang oleh Shopee )

UPDATE : 1 Februari 2018
Tambahan Step ke 3 mengenai atribut, Anda hanya perlu isi sesuai pedoman di Step 3.

UPDATE : 1 MAY 2018

Karena adanya perubahan sistem Mass Update produk di Shopee, bagian Step 3 / Atribut harus diinput manual. Langkahnya adalah bagian merk pilih : Tidak Ada Merk, Bahan : Kulit Sintesis, Ukuran isi : Sesuai deskripsi, dan Asal pilih : Impor. Setelah itu bagian Terapkan untuk semua klik tombol YA.

Salam,
Tas.ID – Rekan Bisnis Online Anda.

Artikel : Cara Mass Update Produk di Shopee

Sumber : https://www.grosirimpor.com/cara-mass-update-produk-shopee-csv-excel/

GrosirImpor:

View Comments